Untuk mendapatkan followers TikTok yang banyak, kalian perlu mengetahui cara menambah followers TikTok berikut ini.

Sebagai aplikasi sosial media populer dan banyak digandrungi anak-anak muda, TikTok membuat penggunanya untuk tidak bisa menolak menscroll video setiap harinya karena memang video-videonya banyak yang menarik.

Semakin banyak video yang ditonton atau FYP maka pengikut di TikTok juga akan bertambah.

Bahkan kalian bisa melihat video-video yang sering muncul biasanya sudah memiliki banyak pengikut hingga jutaan. Semakin banyak pengikut maka akan semakin besar keuntungan yang bisa didapatkan.

Tapi apakah ada cara menambah followers TikTok gratis tanpa aplikasi? Tentu saja bisa siapapun bisa menambah pengikut entah dalam jumlah sedikit atau banyak dalam satu waktu.

Ada beberapa cara menambah followers TikTok yang bisa kalian lakukan untuk menambah pengikut TikTok.

Cara Menambah Followers TikTok

Cara menambah followers TikTok dapat kalian melalui beberapa metode, pilih yang menurut kalian bisa dilakukan.

  1. Upload Konten Video Original dan Menarik

Konten adalah raja, istilah ini tentu tidak asing bagi para konten kreator. Konten adalah kunci bagi semua platform sosial media. Semakin unik, kreatif serta berbeda dari yang lain menjadi daya tarik sendiri dari konten yang kalian buat. Untuk cara menambah followers di TikTok kalian dapat melakukan dengan mengunggah konten original.

Terlebih konten tersebut murni hasil karya kalian sendiri. Mengupload video original bukan hal yang mudah, karena kalian benar-benar harus memiliki konsep yang benar-benar itu adalah kalian sendiri tidak menjiplak karya orang lain. Dalam dunia seni terinspirasi atau plagiasi adalah beda tipis hanya dari warna saja bisa dianggap plagiat.

Jadi usahakan memang konten yang kalian upload kalau bisa pakai hasil konsep kalian sendiri. Jika terlalu sulit kalian bisa mendapatkan inspirasi dari konten artis favorit kalian tetapi tetap menambahkan konten versi milik klaian sendiri.

Cara menambah followers TikTok yang paling sering kalian lihat ya ini, pakai audio atau musik yang sedang trend saat ini. Hal ini bisa sekali menambah followers TikTok kalian terlebih videonya berbeda dengan yang lain. Memang hanya memakai audionya saja tetapi video tetap versi kalian sendiri.

Biasanya audio atau musik tersebut memang cocok dan sesuai dengan videonya jadi lebih menarik pengguna lain untuk menontonnya. Dalam sehari ada 5 lagu yang trending, jadi kalian bisa menggunakan beberapa lagu yang trending tersebut untuk video kalian.

Tetapi jangan lupa untuk menyertakan kredit dari audio musik tersebut beserta hastag agar bisa fyp.

  1. Ikuti Trend dan Chalengge di TikTok

Saat ini banyak juga ditemui berbagai trend atau challenge video dari para pengguna TikTok. Hampir setiap hari pasti selalu ada trend atau challenge baru dan kebanyakan selalu diikuti oleh pengguna lain berharap juga supaya fyp.

Video challege tersebut biasanya yang memang tidak terlalu sulit untuk diikuti jadi semakin simple videonya akan semakin banyak yang meniru tetapi tidak menutup kemungkinan video yang sulit juga masih diminati. Jangan lupa juga sertakan hastag atau tagar di dalam video tersebut

  1. Buat Trend Video versi Kalian Sendiri

Seperti membuat konten versi kalian sendiri jika banyak yang menonton maka itu bisa menjadi trend. Video trend tersebut tidak harus tentang dance bisa juga video sederhana tutorial aktivitas sehari-hari atau pemandangan.

Kalian juga bisa menambahkan audio musik yang menurut kalian bagus atau pakai suara asli kalian sendiri.

Memang biasanya tidak langsung viral hari itu juga, terkadang malah karena dikenalkan oleh influenzer atau seleb TikTok dulu baru fyp. Tetapi netizen saat ini sudah pintar mereka akan selalu mencari uploader pertama dari video tersebut jadi kalian tetap dianggap sebagai pemulai trend.

Baca Juga: Cara Mengubah Umur di Tiktok

  1. Gunakan Hastag atau Tagar #FYP

Fyp atau for your page biasanya ini menjadi tagar atau hastag yang paling banyak dipakai untuk cara menambah followers TikTok. Sehingga bisa menjadikan video kalian muncul di beranda pengguna TikTok lain. Dengan tagar ini kalian bisa menemukan banyak video menarik di TikTok.

Namun jika sudah menggunakan tagar ini kalian jangan memprivate akun TikTok kalian supaya video kalian tersebar lebih luas ke pengguna TikTok lain.

  1. Pakai Aplikasi “Likes and Followers”

Untuk cara menambah followers TikTok dalam 1 menit kalian juga bisa memanfaatkan aplikasi Likes and Followers. Kalian bisa dengan mudah mendapatkan banyak followers menggunakan aplikasi ini namun perlu kalian ketahui juga sebagian besar followers yang kalian dapatkan bukan followers aktif.

Memang kalian bisa dapat followers dengan jumlah banyak dalam waktu singkat tetapi sebanyak apapun followers yang mengikuti akun TikTok kalian tetapi bukan followers aktif maka itu sia-sia saja. Akun kalian juga akan lebih rawan terkena hack jika menggunakan aplikasi tersebut.

  1. Pakai Jasa TikTok Blaster

Cara menambah followers TikTok dengan cepat salah satunya adalah TikTok Blaster. Selain menambah followers kalian juga bisa menambah likes. Followers dan likes dari TikTok Blaster bisa kalian dapatkan secara gratis.

Tetapi jika ingin dapat lebih banyak kalian bisa membelinya dengan menggunakan fitur berbayar yang disediakan TikTok Blaster.

  1. Pakai Jasa Penambah Followers TikTok

Jasa ini bisa kalian temui di platform sosial media lain, semenjak TikTok ngetrend tentu saja cara menambah followers TikTok dengan jasa semakin banyak yang membutuhkan. Jadi ada beberap pihak yang memanfaatkan momen ini untuk menawarkan jasa penambah followers.

Dengan bayar sekian kalian bisa mendapatkan sekian puluh atau ratusan pengikut baru. Tetapi tidak semua pengikut tersebut aktif kebanyakan memang hanya benar-benar akun aktif hanya sekian persennya saja. Tetapi jika ingin followers tambah dengan cara instan kalian bisa untuk mencobanya.

  1. Lakukan Promosi Akun TikTok

Kalian juga bisa melakukan promosi akun TikTok kalian di platform sosial media lainnya, dengan menayangkan iklan menarik tentang akun TikTok kalian di Instagram, Facebook atau lainnya. Memang akan menambah biaya tetapi jika akun kalian beda dan unik dari yang lain tidak menutup kemungkinan pengguna sosial media tertarik dan akhirnya mengikuti akun kalian.

Selain itu ada grub khusus tentang pengguna TikTok dimana kalian juga bisa mempromosikan akun kalian di grub ini untuk menambah followers. Selain itu kalian juga bisa membeli jasa likes di grub ini mulai dari Rp.2000 saja.

  1. Follow for Follow atau FFF

Sebenarnya ini termasuk cara menambah followers TikTok yang sudah lama yang digunakan di platform sosial media. Biasanya sering digunakan di Instagram untuk mendapatkan popularitas maksimal.

Tetapi trik ini juga berlaku untuk kalian coba di TikTok. Caranya kalian hanya perlu mengikuti akun-akun besar dan spam di akun tersebut kemudian berhenti mengikuti setelah 48 jam.

Memang tidak banyak yang akan mengikuti akun kalian, tetapi ini akan membantu menambah pengikut TikTok kalian.

Nah banyak sekali cara menambah followers TikTok kalian? Kalian bisa memilih untuk mendapatkan followers banyak secara instan atau sedikit tetapi berkualitas.

Selain cara menambah followers TikTok dengan aplikasi atau tanpa aplikasi di atas, ada 2 tips nih yang harus kalian terapkan agar video TikTok kalian fyp dan pengikut kalian bertambah.

Yang pertama kalian harus mengetahui target video TikTok kalian. Menentukan target audiens memang mudah tetapi tetap harus yang berkualitas akan tertarik secara terus menerus dengan konten video kalian. Yang paling mudah sebisa mungkin targetkan kepada pengguna yang seusia dengan kalian. Namun jika video kalian fyp tidak menutup kemungkinan akan ditonton oleh semua kalangan usia.

Yang kedua adalah konsistensi, tidak masalah video apa yang kalian upload di TikTok. Mereka yang dahulu menggunakan TikTok pasti akan berusaha mengupload video baru dan sudah berlangsung dalam kurun waktu yang lama.

Meskipun sudah ratusan video tetapi jika video tersebut menarik tentu pengguna lain yang mengunjungi akun profil TikTok tersebut akan melihatnya. Yang penting lagi kualitas video yang kalian upload semakin bertambah bagus untuk menarik viewers juga followers.

Sampai disini pembahasan kita kali ini tentang cara menambah followers TikTok semoga bisa membantu dan bermanfaat untuk kalian. Jika ada pertanyaan bisa kalian tinggalkan komentar di kolom yang tersedia. Jangan lupa share ya. Terima kasih sudah membaca.