Laciusang.com - Cara Mengaktifkan Kamera Laptop : Buat kalian yang punya laptop namun belum tau cara mengaktifkan kamera laptop nya? tenang kami akan membantu masalah kalian sampai tuntas ke akar akarnya tapi simak dulu pembahasan ini.

Zaman yang semakin maju membuat banyak sekali perkembangan dan perubahan yang terjadi di berbagai aspek, teknologi misalnya dengan hadirnya smartphone banyak hal yang dapat kita lakukan seperti berinteraksi, bermain game serta hal-hal lain yang dapat memudahkan kita dalam kehidupan  sehari-hari nya. Peran laptop yang dahulu memudahkan kalian dalam kehidupan sehari-hari kini mulai tergantikan oleh smartphone.

Namun berbekal pengalaman dari kami, justru penggunaan laptop dalam pengaplikasiannya setiap hari memudahkan kami dalam berinteraksi sekaligus menyelesaikan tugas karena multitask yang jauh lebih baik dibandingkan smartphone pada umumnya. Dengan mengetahui cara mengaktifkan atau menyalakan kamera laptop, kami bisa melakukan video call sembari mengerjakan tugas ataupun melakukan kegiatan lainya.

Oleh karena itu kami akan menjelaskan cara menyalakan dan memakai kamera laptop untuk semua merk. Asus, Acer, Lenovo, Axioo,  Hp, MSI dan lain- lain.

Cara Mengaktifkan Kamera Laptop

Cara menghidupkan kamera laptop yang pertama, kalian harus install terlebih dahulu drive sesuai merk laptop yang kalian miliki. Karena setiap laptop memiliki driver nya masing-masing, bisa melalui software bawaan windows atau bisa juga menggunakan aplikasi pihak ketiga

Install Driver Kamera Laptop

Bagi kalian yang baru tahu soal driver, jadi driver adalah software untuk mengaktifkan ataupun mengontrol komponen-komponen suatu perangkat keras yang terpasang di laptop kalian. Jadi seperti itulah penjelasan singkat bagaimana cara kerja driver mengaktifkan kamera laptop agar dapat berinteraksi dengan sistem operasi, software atau menghubungkan dengan perangkat lain.

Lalu untuk cara menginstall driver nya ? Nah karena laptop kalian terdiri dari berbagai merk. Untuk itu kami telah menyediakan situs-situs sesuai dengan laptop yang kalian punya.

Buat yang merk laptop nya tidak tercantum atau masih bingung caranya, tidak perlu khawatir kami sudah menyiapkan jalur tengah nya atau versi Universal nya. (driver pack)

Cara Hidupkan Kamera Laptop di Windows 7, 8, 10

Untuk sistem operasi Windows, umumnya sudah menyediakan software bawaan yang dapat mengaktifkan webcam. Jadi cara menghidupkan atau mengaktifkan kamera laptop cukup mudah hanya dengan mencari software Camera. Untuk lebih detailnya perhatikan cara pengoperasian kamera laptop dibawah ini :

Windows 10

  1. Pada kolom search Windows ketik “camera
  2. Klik softwarenya
  3. Tunggu beberapa saat hingga kamera berhasil dimuat
  4. Kamera laptop siap dipakai

Windows 8

  1. Klik tombol start dibagikan kanan Windows
  2. Lalu klik tombol camera
  3. Setelah itu akan muncul software kamera yang dapat langsung digunakan

Windows 7

  1. Klik start lalu klik All progams
  2. Lalu cari Camera atau Camera app
  3. Setelah itu buka

Pakai Software Kamera Laptop

Tak hanya itu, kami juga merekomendasikan beberapa aplikasi pihak ketiga yang fungsinya tidak jauh berbeda dari pembahasan  sebelumnya. Terlebih lagi aplikasi pihak ketiga ini menawarkan beberapa fitur tambahan yang menarik. Berikut adalah beberapa software yang dapat kalian gunakan :

Youcam

Cara kerja Software ini tak hanya mengaktifkan kamera di laptop kalian, melainkan  software ini juga menampilkan tampilan yang bersih (clean) dengan memiliki fitur dan efek tambahan, bahkan tersedia beberapa pilihan untuk mengedit.

Debut Video Capture Software

Cara pengoperasian yang simple, namun mendukung untuk perekaman video. Software ini cocok untuk kalian yang  memerlukan kebutuhan utama dalam menggunakan kamera laptop.

Yawcam

Tampilan yang sederhana namun memiliki fitur-fitur yang dapat disesuaikan dengan keperluan kalian,  bahkan beberapa fungsi fitur nya dapat meningkatkan kualitas gambar.

Cara Menangani Kamera Laptop atau Webcam yang Tidak Berfungsi

Beberapa dari kalian pasti bertanya-bertanya, kenapa setelah mengikuti penjelasan sebelum nya webcam kalian tak kunjung aktif?.

Bahkan kalian mengalami seperti hal nya :

  • Kamera webcam yang gelap
  • Tidak terdeteksi
  • Kamer tidak mengeluarkan gambar
  • Atau yang lain

Untuk memperbaikinya, kalian bisa ikuti intruksi dibawah ini :

  1. Install ulang Driver kamera

Masalah yang sering biasa terjadi error pada driver. Kemungkinan salah memasang driver atau driver nya rusak atau tidak compatible dengan windows yang terdapat di laptop kalian.

Solusi : Caranya adalah dengan mengunduh driver yang cocok dengan laptop kalian (link sudah kami berikan pada artikel diatas). Setelah itu install driver seperti menginstall software biasa atau kalian juga bisa menginstall melalui device manager.

  1. Melalui device manager

Dalam device manager, semua perangkat yang terpasang akan terdeteksi. Disinilah kalian dapat memeriksa apakah webcam kalian terpasang dan terdeteksi. Bila tidak ?

Solusi :

  1. Klik kanan Icon Windows lalu pilih Device Manager

Cara Mengaktifkan Kamera Laptop

  1. Klik tanda > pada bagian Camera lalu pilih Update Driver

Cara Mengaktifkan Kamera Laptop 2

  1. Kemudian akan diberikan 2 pilihan Search Automatically for Update atau Browse My Computer. Jika kalian belum mengunduh driver kamera, pilih Search Automatically. Akan tetapi jika kalian sudah mengunduh driver kamera terbaru, pilih Browse My Computer.
  2. Setelah itu tinggal ikuti instruksinya.

Lalu coba restart laptop kalian, dengan demikian software pada kamera laptop kalian akan terpasang ulang.

  1. Install Ulang Laptop

Tujuan install ulang adalah untuk mengganti sistem. Karena terkadang karena pengisntallan ulang  dapat berpengaruh mengaktifkan kamera yang sebelumnya tidak aktif, dengan syarat driver sudah terpasang.

  1. Service Laptop

Setelah mencoba cara diatas untuk mengaktifkan webcam namun tetap tidak menemukan hasil? mungkin kerusakan terjadi pada bagian hardware laptop kalian.

Oleh karena itu service adalah satu-satunya cara untuk mengaktifkan kembali kamera laptop kalian agar kembali berfungsi dengan baik

Selain cara menyalakan kamera laptop, terdapat masalah yang sering dialami yaitu munculnya notifikasi Chrome secara terus menerus. Oleh karena itu, kami sebelumnya juga sudah membahas tentang cara menghilangkan notifikasi Google Chrome di laptop.

Demikian cara mengaktifkan kamera laptop, semoga artikel ini dapat membantu serta menambah wawasan kalian. Jika kalian rasa artikel ini bermanfaat, kalian dapat membagikan melalui tombol share yang telah kami sediakan.