Saat kita ingin membeli sebuah SSD pasti terfikirkan untuk membandingan antara SATA vs NVMe, SATA vs M.2, NVMe vs M.2. Untuk mengetahui perbedaan dan perbadingannya, kalian dapat membaca artikel kami ini.

SSD merupakan salah satu penyimpanan yang saat ini banyak digunakan oleh laptop atau komputer. Bahkan saat ini, hampir semua laptop keluaran terbaru menggunakan SSD sebagai media penyimpanannya.

Hal tersebut dikarenakan SSD mempunyai kecepatan membaca dan menulis yang sangat cepat jika dibandingkan dengan hardisk.

Era hardisk saat ini sudah mulai berganti ke SSD. Banyak pengguna laptop yang dalam laptopnya hanya mempunyai hardisk dan kini berkeinginan untuk menambahkan SSD pada laptopnya.

Saat ini memang performa laptop atau komputer yang cepat memang sangat dibutuhkan. Karena seiring berkembangnya waktu beberapa software melakukan update dan terkadang mengharuskan penggunanya untuk memiliki spesifikasi tinggi.

SSD adalah pengembangan dari media penyimpanan terbaru dengan teknologi yang sudah ditingkatkan dari perangkat sebelumnya.

SSD adalah pengembangan dari hardisk yang mempunyai performa berkali kali lipat. SSD sendiri mempunyai beberapa macam tipe seperti SSD SATA, NVMe, dan M.2. Lalu apa perbedaan SSD SATA, NVMe, dan M.2

Berikut akan kami jelaskan kepada kalian pengertian SSD SATA, NVMe, M.2 serta perbandingan dan perbedaannya.

Pengertian SSD

SSD SATA vs NVMe

SSD adalah singkatan dari solid state drive adalah sebuah perangkat keras (hardware) yang berfungsi sebagai penyimpanan (storage). SSD merupakan generasi terbaru dari sebuah penyimpanan.

Saat ini, SSD merupakan penyimpanan yang mempunyai kecepatan membaca dan menulis tercepat dibandingan dengan penyimpanan lainnya.

Hal tersebut dikarenakan SSD mempunyai memori berbasis flash yang disebut NAND Flash Memory. Memori tersebut adalah memori yang hampir sama yang digunakan oleh RAM.

Tak heran jika SSD mempunyai kecepatan yang berkali lipat dari pendahulunya yaitu hardisk.

Sebagai perbandingan bagi kalian, sebagian besar SSD saat ini mempunyai kecepatan lebih dari 500 MB/s. Sedangkan HDD atau hardisk hanya mempunyain kecepatan 100-200 MB/s.

Dari segi harga sendiri, SSD mempunyai harga yang cukup mahal jika dibandingkan dengan hardisk. Akan tetapi dengan performa tersebut, kami merasa woth it untuk membeli SSD saat ini.

SSD saat ini diproduksi oleh banyak perusahaan besar seperti Samsung, V-Gen,  Adata, dan masih banyak lagi.

SSD tersedia dengan berbagai macam ukuran penyimpanan. Ukuran SSD yang biasanya di pasaran adalah 128GB, 256GB, 512GB, 1TB, 2TB. Selain itu mungkin masih terdapat ukuran lainnya di pasaran.

SSD mempunyai tipe dan jenis yang bermacam – macam. Beberapa diantaranya adalah SATA, NVMe, M.2. Lalu sudahkah kalian mengetahui apa itu SATA, NVMe, M.2. Jika kalian belum mengetahui baca artikel di bawah ini.

Pengertian SATA

SSD SATA

Apa itu SSD SATA? SATA adalah singkatan dari Serial Advanced Technology Attachment. SATA adalah salah satu bus interface yang digunakan pada media penyimpanan (storage).

Jika kalian tidak mengetahui apa itu bus interface. Bus adalah bagaimana komponen komputer yang satu dengan lainnya saling berhubungan atau berkomunikasi.

Untuk lebih mudah pemahaman kalian, contoh dari bus adalah USB. USB adalah singkatan dari Universal Serial Bus.

Jadi yang dimaksud SSD SATA adalah SSD yang mempunyai penghubung dengan laptop atau komputer berjenis SATA.

SATA merupakan versi upgrade dari pendahulunya yaitu PATA (Parallel ATA). SATA sudah mengalami perkembangan yang sangat pesat sejak pertama kali dimunculkan pada tahun 2000.

SATA yang saat ini banyak digunakan adalah SATA III dimana SSD tersebut mempunyai kecepatan maksimal hingga 600 MB/s.

SATA memang bukan didesain untuk SSD, karena kemunculan SATA pada tahun 2000 sedangkan SSD mulai bermunculan pada tahun 2010. Jadi dapat dimaklumi jika SSD SATA mempunyai Batasan kecepatan.

Dengan mengetahui hal tersebut kalian kini mengetahui jenis SSD SATA mempunyai batas kecepatan yaitu 600 MB/s.

Meskipun SATA hanyak mempunyai kecepatan maksimal 600 MB/s, kecepatan ini sangat jauh jika dibandingkan dengan HDD atau hardisk yang pada umumnya hanya mempunyai kecepatan 100 sampai 200 MB/s.

Akan tetapi untuk kecepatan SSD yang diharapkan mampu berkali kali lipat dari HDD atau hardisk, para ahli komputer menciptakan teknologi NVMe.

Pengertian NVMe

SSD NVMe

Apa itu SSD NVMe? NVMe adalah singkatan dari Non-Volatile Memory Express. NVMe merupakan teknologi terbaru untuk SSD dimana SSD dihubungkan melalui PCI Express.

PCI Express adalah bus interface yang biasanya digunakan untuk menghubungkan graphic card, netword card, dan perangkat komputer lainnya.

Teknologi PCI ini mampu mentransfer dengan kecepatan 2 GB/s (pada PCI terbaru yaitu PCI 4.0). Tentunya hal tersebut jauh dibandingkan SATA yang hanya mempunyai kecepatan 600 MB/s.

Dengan menggunakan teknologi PCI ini, SSD NVMe mampu mencapai kecepatan hingga 3500 MB/s. Sementara pada SSD SATA hanya mempunyai kecepatan sekitar 500 MB/s.

Dari pernyataan di atas, sebenarnya sudah dapat disimpulkan bahwa jika SATA vs NVMe maka pemenangnya dalah SSD NVMe yang mempunyai kecepatan berkali kali lipat dari SSD SATA.

Pengertian M.2

Form Factor M.2

Apa itu SSD M.2? M.2 merupakan sebuah form factor. Form factor adalah jenis bentuk dari sebuah perangkat keras (dalam hal ini adalah SSD).

Jadi M.2 berbeda dengan SATA dan NVMe. Bisa disimpulkan M.2 adalah sebuah jenis bentuk dari SSD.

Di pasaran kalian akan sering menemukan SSD M.2 SATA dan M.2 NVMe. Meskipun sebenarnya masih banyak form factor lainnya seperti SATA 2,5 inci, mSATA, 1,8 inci dan masih banyak lagi.

Kebanyakan SSD NVMe menggunakan M.2 sebagai form factornya. Meskipun sebenarnya hal tersebut tidak bisa dipukul rata, karena terdapat beberapa SSD NVMe yang menggunakan form factor lainnya.

Akan tetapi pada kebanyakan SSD, form factor yang digunakan adalah M.2 dan 2,5 inci.

Perbedaan SATA vs NVMe

Perbedaan dari SATA vs NVMe tentu saja terletak pada teknologi yang digunakan. Seperti yang sudah kami jelaskan di atas, SATA menggunakan teknologi yang lama. Sedangkan NVMe menggunakan teknologi yang paling terbaru.

Selain itu SATA vs NVMe mempunyai perbedaan pada kecepatan membaca dan menulis yang sudah kami jelaskan di atas. Dimana perbedaan tersebut sangan mencolok.

Untuk lebih detail tentang perbandingan kecepatan antara SATA vs NVMe, kalian dapat membaca artikel kami di bawah ini.

Perbandingan Kecepatan SATA vs NVMe

Setelah kalian mengetahui pengertian SATA dan NVMe, saatnya kami akan membandingkan SATA vs NVMe. Kami akan membandingkan SATA vs NVMe dari berbagai hal agar kalian dapat memahami secara detail.

Pada sesi perbadingan ini, kami akan membandingkan dari segi kecepatan, harga, tingkat panas dan kompatibilitas.

Kecepatan

Dari segi kecepatan, tentunya SSD NVMe mempunyai kecepatan yang lebih cepat jika dibandingkan dengan SATA. Dimana perbedaannya sangat jauh.

Hal itu dikarenakan SATA masih menggunakan teknologi yang lama, sedangkan NVMe sudah menggunakan teknologi yang paling baru.

SSD NVMe mempunyai kecepatan membaca sekitar 3000 MB/s dan kecepatan menulis sekitar 1500 MB/s.

Sedangkan pada SSD SATA hanya mempunyai kecepatan membaca sekitar 550 MB/s dan kecepatan menulis 500 MB/s.

Karena hal tersebut pada sesi perbandingan kecepatan SSD SATA vs SSD NVMe dimenangkan oleh NVMe.

Harga

Harga merupakan hal yang perlu dipertimbangkan saat kita melakukan pembelian, salah satunya saat membeli SSD.

Untuk harga SSD SATA yang berada di pasaran lebih murah jika dibandingkan dengan SSD NVMe.

Sebagai perbadingan jika kita membeli SSD SATA 240 GB, kita hanya perlu membayar sekitar 500 ribu. Sedangkan untuk SSD NVMe dengan kapasitas storage yang sama, kita harus membayar sekitar 700 ribu.

Jadi dapat disimpulkan pada perbadingan harga SATA vs NVMe ini dimenangkan oleh SSD SATA karena mempunyai harga yang lebih murah.

Tingkat Panas

Tingkat panas sebuah hardware pada laptop atau komputer juga sangat perlu diperhitungkan, karena hal tersebut dapat mempengaruhi kinerja.

Pada SATA 2,5 inci, panas yang dihasilkan cenderung lebih dingin jika dibandingkan dengan M.2 SATA dan M.2 NVMe. Hal tersebut dikarenakan SATA 2,5 inci mempunyai ukuran yang lebih besar, jadi SATA 2,5 inci dapat menyebarkan panas yang dapat membuat SSD tidak terlalu panas.

Sedangkan untuk M.2 SATA dan M.2 NVMe, panas yang dihasilkan adalah sama, karena mempunyai form factor yang sama yaitu M.2.

Jadi pada perbandingan SATA vs NVMe ini dapat disimpulkan bahwa SATA 2,5 inci mempunyai tingkat panas yang lebih rendah jika dibandingkan dengan M.2 SATA dan M.2 NVMe.

Kompabilitas

Untuk slot SATA pada sebuah motherboard, dapat dipukul rata masih banyak motherboard yang mendukung slot SATA. Sedangkan untuk NVMe, bisa dikatakan jarang dan dapat ditemukan hanya pada laptop dan motherboard keluaran terbaru. Dan pada laptop biasanya hanya laptop dengan spesifikasi mid-end yang mempunyai slot NVMe.

Jadi untuk pada perbadingan kompabilitas SATA vs NVMe ini bisa disimpulkan pemenangnya dalah SATA dikarenakan jumlah motherboard yang support SATA lebih banyak jika dibandingkan dengan motherboard yang support NVMe.

Kesimpulan SATA vs NVMe

Dengan mengetahui perbadingan antara SATA vs NVMe di atas, kini kami dapat menarik kesimpulan yaitu kedua jenis SSD tersebut mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing

Perlu dicatat yang jika kalian membeli sebuah SSD, kalian harus mempertimbangkan berbagai hal. Seperti halnya jika kalian ingin membeli SSD untuk laptop, kalian harus mengetahui terlebih dahulu motherboard pada laptop yang kalian punya mempunyai slot M.2 atau 2,5 inci atau yang lainnya.

Dan untuk pemilihan SSD SATA atau NVMe, kalian harus juga mencari tau terlebih dahulu apakah laptop kalian support kepada SATA atau NVMe.

Demikianlah perbandingan dan perbedaan antara SSD SATA vs NVMe yang dapat kami sampaikan. Dengan membaca artikel kami di atas, kami berharap kalian dapat memahami apa itu SATA? Apa itu NVMe? Dan apa itu M.2?

Itulah hal yang dapat kami sampaikan apabila terdapat sesuatu yang kurang dipahami, kalian dapat bertanya melalui kolom komentar yang sudah kami sediakan.

Atau apabila artikel kami tentang perbandingan dan perbedaan antara SSD SATA vs NVMe vs M.2 ini dirasa bermanfaat, kalian dapat berbagi melalui tombol yang sudah kami sediakan.